Copyright 2024 - www.setiabhakti.id

Kontak Pasar Sehat

AWARDS

  1. 1st Place of Best International Social Enterprise dari SCIEF -IE University, Madrid-SPAIN pada bulan Juni 2015, http://www.scief.es/videos-2.php
  2. 2nd Best National Social Enterprise dari Bank Mandiri, Jakarta-INDONESIA pada bulan October 2012, http://ir.bankmandiri.co.id/phoenix.zhtml?c=146157&p=RssLanding_pf&cat=news&id=1745009

 

COLLABORATIONS

  1. Jolkona Catalyst Entrepreneur 2015, by the U.S. Embassy, Seattle USA 
  2. Mission on the Ground (MOG) 2013 by the Very50 JAPAN, http://very50.com/project/detail.php?id=92
  3. Mission on the Ground (MOG) 2012 by the Very50 JAPAN
  4. http://very50.com/project/detail.php?id=266 

  

MEDIA

  1. The Jakarta Post, June 2015, http://www.thejakartapost.com/news/2015/06/13/islands-focus-garut-enterprise-wins-int-l-competition.html
  2. Antara News, August 2014, http://www.antaranews.com/foto/70921/pasar-tradisional-sehat
  3. Berita Daerah News, August 2014 , http://beritadaerah.co.id/2014/08/21/pasar-bersih-dan-sehat-2/
  4. Kompas News, August 2014, http://print.kompas.com/baca/KOMPAS_ART0000000000000000008536807
  5. Riva News, June 2015, http://rvfrm2006.com/adServe/sa?cid=11021-200303410029000000&pid=11021&q=Taufik%20Hidayat%2C%
  6. Project Video on Youtube, April 2015, www.youtube.com/watch?v=OSmu-36lNI4

 

 

Pasar Sehat Genteng merupakan bidang ekonomi Yayasan Setia Bhakti yang digagas oleh kaum muda. Pendirian Pasar Sehat Genteng didasari masih tingginya tingkat kemiskinan dan pengangguran di kawasan kecamatan Cilawu. Kaum muda juga beranggapan bahwa sektor Pendidikan belum cukup cepat dalam mengatasi masalah itu. Dengan adanya lapangan usaha dan peningkatan penghasilan diharapkan akan membantu mengatasi masalah ini. Selain itu jarak Pasar Terdekat +/- 10 km. 

Pasar Sehat Genteng didirikan pada bulan Juni tahun 2010 di Kp. Sidangsari, Desa Margalaksana, Kecamatan Cilawu Garut. Berawal dengan mendirikan 12. Antusias masyarakat yang tidak mampu untuk berwirausaha ternyata sangat besar, karena kami memberikan kesempatan bagi mereka untuk berdagang dengan biaya yang sangat terjangkau. Melihat banyaknya antusiasme warga yang ingin berwirausaha dan jumlah konsumen yang semakin meningkat, pada awal tahun 2011 kami menambah jumlah kios dan memperluas area Pasar. Pada saat ini, Pasar Sehat Genteng memiliki kios sebanyak 250 kios untuk disewakan dan memiliki 90 lapak meja untuk pedagang kaki lima serta 10 toko. Jumlah pedagang aktif saat ini adalah sebanyak 230 orang. 

Mekanisme yang kami terapkan dalam menjalankan pasar ini adalah sebagai berikut:

  • ·          Kios kami sewakan dengan harga 1 2 juta rupiah per tahunnya, tergantung lokasi kios, besar kios, serta bangunan kios. Kami membuat segmentasi area berdasarkan produk, yaitu produk basah seperti sayuran dan produk kering seperti pakaian dan kelontongan. Kami sama sekali tidak menjual kios dalam rangka menjaga sustainabilitas pasar serta menjamin bahwa pasar ini didirikan guna membantu dan memberikan kesempatan bagi masyarakat, khususnya masyarakat ekonomi lemah agar dapat berjualan di pasar ini. Karena asumsi kami apabila sistem yg digunakan adalah jual beli kios, maka yang akan berjualan di pasar ini adalah masyarakat golongan ekonomi menengah ke atas yang mampu membeli kios. Oleh karena itu dengan sitem sewa pakai kios dengan harga yang terjangkau, diharapkan seluruh masyarakat memiliki kesempatan yang sama untuk dapat berjualan di pasar ini.
  • ·         Lapak kaki lima kami peruntukkan bagi masyarakat yg masih belum mampu untuk menyewa kios, juga diperuntukkan bagi petani atau masyarakat yang ingin berwirausaha namun tidak memiliki produk yang berkesinambungan. Sistem yang kami gunakan yaitu menyewakan meja berukuran 80cm x 120cm dengan sistem sewa harian seharga Rp. 2000,- per hari. Sistem sewa harian ini, sangat membantu warga berkemampuan ekonomi sangat terbatas untuk dapat bertransaksi di pasar ini. 

Pasar Sehat Genteng kini menjadi sandaran hidup ratusan kepala keluarga sebagai sarana pencari nafkah bagi keluarganya. Tidak sedikit warga yang awalnya tidak sejahtera, setelah berdagang skala kecil di pasar ini, kini meningkat kesejahteraanya. Peningkatan kesejahteraan tersebut dapat dilihat dari peningkatan kemampuan daya beli masyarakat di sekitar Pasar Sehat Genteng yang semakin membaik. Diharapkan ke depan, pasar swadaya masyarakat ini dapat terus berandil meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang umumnya berprofesi sebagai petani. Lebih jauh, misi kami adalah menjadikan kawasan Genteng sebagai kawasan sentra ekonomi Kecamatan Cilawu dan Kab. Garut dengan komoditas produk pertanian sebagai produk unggulannya. 

Laporan Keuangan Pasar Sehat

Masyarakat sekitar, baik Cilawu maupun Kab. Garut senantiasa tertarik dengan pasar sehat tradisional kami karena banyaknya dampak dan benefit yang ditimbulkan dengan berdirinya Pasar Sehat Genteng yaitu: 

a.   Adanya kesempatan bagi masyarakat Kecamatan Cilawu dengan kondisi ekonomi terbatas untuk menjadi pedagang pasar dengan modal tidak terlalu besar.

Kami tidak menjual kios, tetapi menyewakan kios dengan tujuan menjamin visi kami untuk memajukan masyarakat ekonomi lemah. Harga sewa kios hanya sebesar 1 s.d. 2 juta rupiah per tahun serta dapat dicicil sehingga cukup terjangkau oleh masyarakat ekonomi lemah untuk dapat berdagang beberapa komoditas di pasar ini. 

b.      Meningkatnya kesejahteraan masyarakat setempat

Adanya Pasar Sehat Genteng telah membuka berbagai profesi sebagai turunan dari aktivitas pasar seperti kuli angkut, ojek, jasa parkir, dan lainnya yang dapat menyerap tenaga kerja lokal. Kondisi tersebut telah membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat seperti banyaknya masyarakat yang dapat membeli sepeda motor, berkurangnya tingkat putus sekolah, meningkatnya jumlah penerimaan zakat setempat serta indikator lainnya. 

c.       Meningkatnya jumlah wirausaha lokal

Pada tahun 2010, ketika kami mendirikan pasar ini, kami hanya memiliki kios sebanyak 90 kios dan seluruhnya laku disewa oleh masyarakat setempak khususnya petani. Saat ini pada tahun 2012 sudah 250 kios yang telah beroperasi dan permintaan atas sewa kios semakin meningkat karena banyaknya masyarakat kecil yang tertarik untuk menjadi pedagang dengan harapan dapat memperbaiki kehidupan ekonomi mereka. Kami merencakan untuk kembali menambah jumlah kios hingga berjumlah 400 kios pada lahan yang sudah tersedia. 

d.      Meningkatnya tabungan masyarakat di perbankkan

Semenjak berdirinya Pasar Sehat Genteng, beberapa cabang perbankkan yang ada di Garut telah mendatangkan unit mobile-nya (umumnya berupa layanan mobil/tenda) untuk membuka gerai tabungan serta pinjaman. Saat ini, gerai layanan perbankkan mikro tersebut membuka layanan secara rutin pada hari atau minggu tertentu dengan peminat yang cukup banyak khususnya pedagang pasar serta konsumen pasar. Dengan demikian cukup jelas bahwa adanya Pasar Sehat Genteng telah meningkatkan kuantitas perputaran uang lokal masyarakat sehingga dapat meningkatkan daya menabung masyarakat lokal. 

e.      Pasar Tradisional yang Nyaman, Sehat, dan Ramah bagi Perempuan

Pasar Sehat Genteng sangat nyaman bagi konsumen dan pedagangnya karena lingkungannya yang bersih. Para pedagang yang merupakan masyarakat yang kami berdayakan berkomitmen untuk menjaga image “sehat” yang diusung oleh pasar tradisional ini. Selain itu, pasar ini sangat ramah terhadap perempuan yang merupakan konsumen utama pasar ini. Program ramah perempuan tersebut tercermin dari adanya toilet khusus perempuan, kontur jalan dan akses yang mudah bagi perempuan, serta berbagai tema suasana perempuan yang juga dihadirkan di pasar ini. Konsep-konsep tersebut menjadikan konsumen senantiasa memilih pasar tradisional ini sebagai sarana mereka untuk memenuhi kebutuhannya maupun menjual hasil produk pertanian mereka. 

f t g

 

Yayasan Setia Bhakti Genteng (Yasebha) merupakan sebuah institusi independen yang bergerak pada empat sektor utama: Pendidikan, Lingkungan, Ekonomi, Seni dan Budaya. Di sektor pendidikan, Yasebha memiliki 6 sekolah di Kabupaten Garut dan Kabupaten Tasikmalaya. Empat sekolah di Kabupaten Garut yaitu (1) TK Setia Bhakti, (2) SMP Setia Bhakti Cilawu, (3) SMA Setia Bhakti Cilawu, dan (4) SMK Setia Bhakti Cilawu. Adapun dua sekolah kami di Kabupaten Tasikmalaya yaitu SMP Widya Mukti dan SMK Widya Mukti. Selain pendidikan formal, kami juga bergerak di bidang pendidikan informal antara lain melalui Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) serta berbagai kursus keahlian.

 

Sebagai wujud kepedulian dalam melestarikan budaya luhur dan khasanah seni tradisional Sunda, Yasebha mendirikan Sanggar Seni dan Budaya Setia Bhakti. Sanggar ini menaungi siswa/i dari sekolah-sekolah di bawah Yasebha, termasuk masyarakat sekitar melalui berbagai kegiatan rutin berkesenian, pementasan, termasuk ajang kreasi seni dan budaya.

 

Di sektor ekonomi, Yasebha mendirikan beberapa Toko Bahan Bangunan dan Pembuatan Mebelair di Kabupaten Garut dan Kota Bandung. Yasebha juga mendirikan Pasar Sehat Genteng, sebuah pasar tradisional swadaya pertama di Garut yang memberikan peluang berusaha bagi masyarakat petani lokal berekonomi lemah. Adapun di sektor lingkungan, Yasebha mengajak masyarakat lokal untuk melakukan investasi dengan cara menanam kayu keras. Berbekal dari pengalaman tersebut, cakupan semakin diperluas dengan kegiatan rehabilitasi tanah pertanian yang rusak akibat industri batu bata dengan metode Agroforestry.